Sakit gigi itu sangat menyiksa rasanya kalau gak sembuh-sembuh. Intan punya pengalaman nih tentang sakit gigi.
Baru seminggu yang lalu saya sakit gigi yang sakitnya minta ampun. Sudah rasanya ga bisa makan, ga bisa tidur karena migrain akibat sakit gigi, belum lagi gak enak buat gerak. Alhasil bisanya cuma bilang aduhhhh.. ahhhh... auhhhh..
Beginilah kalau tidak rajin menjaga kebersihan mulut dan gigi. Gigi saya sempat saya intip dikaca ternyata berlubang di sebelah kiri dan atas kiri. Mungkin itulah sumbernya penyakit gigi yang saya alami.
Dan anehnya lagi walau jarak kepala dan gigi agak jauh bahkan melewati hidung dan mata, tapi pasti kalau lagi sakit gigi, migrain sebelah kiri saya muncul.
Saya baca-baca dari berbagai sumber ternyata sakit gigi akan menyerang syaraf gigi yang menyalurkan ke kepala kita. Jadi wajar jika sakit gigi terkadang ke migrain. Berarti bakteri yang menyerang gigi sudah sampai ke akar gigi dan menyerang syaraf.
Ada berbagai cara buat ngilangin rasa nyeri pada sikat gigi dan migrain, semua yang saya tulis disini sudah saya coba jadi jadi jangan diragukan lagi.
1. Asam Mefenamat (Bungkus Hijau)
Pertama mengeluh saya kemudian diberi obat asam mefenamat dari ibu mertua saya. Katanya sih obat ini buat pegal-pegal tapi bisa juga buat sakit gigi. Kebetulan pil yang saya minum itu tinggal 1 jadi saya habiskan saja.
Setelah minum ini. Beberapa saat sudah beraksi, sakit gigi saya lumayan tidak sakit. Namun ini hanya berlaku untuk beberapa jam saja, kemudian sakit gigi saya kambuh lagi.
2. Pondstan
Obat ini memang untuk sakit gigi kata suami obat ini paling manjur dibanding obat lainnya. Ya sudahlah saya coba saran suami, dan akhirnya saya beli obat di apotik ternyata harganya 2700an per buah.
Setelah makan saya minum ponstan, tapi reaksinya lambat tidak seperti si asam mefenamat. Nyilu pada gigi saya lambat laun mulai reda tapi migrain saya masih berasa. Setelah saya minum 2 kali saya putuskan untuk berhenti.
3. Asam Mefenamat (Warna perak dan pil kuning)
Setelah saya geledah kotak obat di rumah saya untuk melihat ada tidak obat untuk sakit gigi. Nah akhirnya saya menemukan obat asam mefenamat lagi yang menurut saya lebih manjur dibanding ponstan tapi kok bungkusnya beda sama kayak di ibu mertua?
Setelah saya selidik ternyata obat ini versi barunya asam mefenamat yang bungkus hijau. Setelah saya minum, ternyata emang manjur tapi sama seperti sebelumnya hanya sementara.
Apalagi saya pernah membaca sebuah artikel tentang obat ini yang katanya hanya manjur untuk sakit nyeri ringan sampai menengah. Nah karena nyeri saya udah akut pasti gara-gara ini yang membuat tidak cocok.
------------------------------------------------------------------------
Terus saya mikir-mikir lagi bagaimana gigi ini bisa sembuh secara total tanpa ke dokter gigi? Saya emang dari kecil sudah takut yang namanya dokter gigi, sampai nangis juga pernah.
Akhirnya saya putuskan untuk telpon mama saya dan mengeluh tentang gigi saya yang sudah 3 hari gak sembuh-sembuh. Lalu dia menyarankan seperti ini:
4. Mefinal ditambah Amoxilin
Mefinal adalah obat untuk meredakan nyeri tapi bisa juga untuk meredakan sakit gigi. Kemudian dicampur dengan amoxilin untuk membunuh bakteri pada gigi.
Untuk obat yang satu ini belum saya praktekkan tapi jika anda mau bisa di coba. Saya juga malas untuk minum obat terus menerus tapi gak ada hasilnya.
5. Bawang Putih
Cara ini terbilang unik dan saya belum pernah mendengarnya. Sayapun penasaran untuk melakukannya walaupun rasa bawang putih tidak enak, saya cukup tahan untuk tidak merasakannya.
Caranya cukup mudah, kupas bawang putih satu siung, kemudian iris kecil seukuran gigi kita, lalu tempelkan ke gigi dan gigit-gigit sampai keluar air. Tunggu sebentar beberapa menit lalu buang bawang putih yang tersisa. Setelah itu kumur pakai air.
Mama saya katanya dapet cara ini dari dokter kenalannya yang ada di rumah sakit. Katanya bawang putih dapat membunuh bakteri yang ada di mulut dan gigi kita sehingga bisa menyembuh secara alami.
Saya terapkan cara tersebut. Pada mulanya emang berasa perih dan panas, mungkin itulah reaksinya. Saya gigit bawang putih 5x dalam sehari dan besoknya sakit gigi dan migrain saya hilang.
Jika cara di atas tidak mujarab coba anda coba ke dokter gigi mungkin ada masalah serius pada gigi Anda.
Semoga bermanfaat ya. Jangan lupa untuk berkunjung lagi. Sharelah ke teman anda jika artikel ini berguna. Terima kasih. :)
Baru seminggu yang lalu saya sakit gigi yang sakitnya minta ampun. Sudah rasanya ga bisa makan, ga bisa tidur karena migrain akibat sakit gigi, belum lagi gak enak buat gerak. Alhasil bisanya cuma bilang aduhhhh.. ahhhh... auhhhh..
Beginilah kalau tidak rajin menjaga kebersihan mulut dan gigi. Gigi saya sempat saya intip dikaca ternyata berlubang di sebelah kiri dan atas kiri. Mungkin itulah sumbernya penyakit gigi yang saya alami.
Dan anehnya lagi walau jarak kepala dan gigi agak jauh bahkan melewati hidung dan mata, tapi pasti kalau lagi sakit gigi, migrain sebelah kiri saya muncul.
Saya baca-baca dari berbagai sumber ternyata sakit gigi akan menyerang syaraf gigi yang menyalurkan ke kepala kita. Jadi wajar jika sakit gigi terkadang ke migrain. Berarti bakteri yang menyerang gigi sudah sampai ke akar gigi dan menyerang syaraf.
Ada berbagai cara buat ngilangin rasa nyeri pada sikat gigi dan migrain, semua yang saya tulis disini sudah saya coba jadi jadi jangan diragukan lagi.
1. Asam Mefenamat (Bungkus Hijau)
Pertama mengeluh saya kemudian diberi obat asam mefenamat dari ibu mertua saya. Katanya sih obat ini buat pegal-pegal tapi bisa juga buat sakit gigi. Kebetulan pil yang saya minum itu tinggal 1 jadi saya habiskan saja.
Setelah minum ini. Beberapa saat sudah beraksi, sakit gigi saya lumayan tidak sakit. Namun ini hanya berlaku untuk beberapa jam saja, kemudian sakit gigi saya kambuh lagi.
2. Pondstan
Obat ini memang untuk sakit gigi kata suami obat ini paling manjur dibanding obat lainnya. Ya sudahlah saya coba saran suami, dan akhirnya saya beli obat di apotik ternyata harganya 2700an per buah.
Setelah makan saya minum ponstan, tapi reaksinya lambat tidak seperti si asam mefenamat. Nyilu pada gigi saya lambat laun mulai reda tapi migrain saya masih berasa. Setelah saya minum 2 kali saya putuskan untuk berhenti.
3. Asam Mefenamat (Warna perak dan pil kuning)
Setelah saya geledah kotak obat di rumah saya untuk melihat ada tidak obat untuk sakit gigi. Nah akhirnya saya menemukan obat asam mefenamat lagi yang menurut saya lebih manjur dibanding ponstan tapi kok bungkusnya beda sama kayak di ibu mertua?
Setelah saya selidik ternyata obat ini versi barunya asam mefenamat yang bungkus hijau. Setelah saya minum, ternyata emang manjur tapi sama seperti sebelumnya hanya sementara.
Apalagi saya pernah membaca sebuah artikel tentang obat ini yang katanya hanya manjur untuk sakit nyeri ringan sampai menengah. Nah karena nyeri saya udah akut pasti gara-gara ini yang membuat tidak cocok.
------------------------------------------------------------------------
Terus saya mikir-mikir lagi bagaimana gigi ini bisa sembuh secara total tanpa ke dokter gigi? Saya emang dari kecil sudah takut yang namanya dokter gigi, sampai nangis juga pernah.
Akhirnya saya putuskan untuk telpon mama saya dan mengeluh tentang gigi saya yang sudah 3 hari gak sembuh-sembuh. Lalu dia menyarankan seperti ini:
4. Mefinal ditambah Amoxilin
Mefinal adalah obat untuk meredakan nyeri tapi bisa juga untuk meredakan sakit gigi. Kemudian dicampur dengan amoxilin untuk membunuh bakteri pada gigi.
Untuk obat yang satu ini belum saya praktekkan tapi jika anda mau bisa di coba. Saya juga malas untuk minum obat terus menerus tapi gak ada hasilnya.
5. Bawang Putih
Cara ini terbilang unik dan saya belum pernah mendengarnya. Sayapun penasaran untuk melakukannya walaupun rasa bawang putih tidak enak, saya cukup tahan untuk tidak merasakannya.
Caranya cukup mudah, kupas bawang putih satu siung, kemudian iris kecil seukuran gigi kita, lalu tempelkan ke gigi dan gigit-gigit sampai keluar air. Tunggu sebentar beberapa menit lalu buang bawang putih yang tersisa. Setelah itu kumur pakai air.
Mama saya katanya dapet cara ini dari dokter kenalannya yang ada di rumah sakit. Katanya bawang putih dapat membunuh bakteri yang ada di mulut dan gigi kita sehingga bisa menyembuh secara alami.
Saya terapkan cara tersebut. Pada mulanya emang berasa perih dan panas, mungkin itulah reaksinya. Saya gigit bawang putih 5x dalam sehari dan besoknya sakit gigi dan migrain saya hilang.
Jika cara di atas tidak mujarab coba anda coba ke dokter gigi mungkin ada masalah serius pada gigi Anda.
Semoga bermanfaat ya. Jangan lupa untuk berkunjung lagi. Sharelah ke teman anda jika artikel ini berguna. Terima kasih. :)
0 komentar:
Posting Komentar