Sabtu, 09 September 2017

Filled Under:

Cara Mudah Membuat Telur Mata Sapi Bulat Sempurna

Makanan yang paling saya sukai di dunia ini adalah telur mata sapi. Cara membuatnya mudah dan bentuknya yang mirip mata karena 2 warna yang berbeda dalam telur membuat telur ini semakin menarik untuk dimakan.

Telur mata sapi adalah teknik menggoreng telur dimana kuning telur berada cantik di tengah bundaran putih telur yang mengembang. Tidak semua orang dapat menggoreng telur mata sapi yang sempurna.

Pasalnya telur ketika dipecahkan tidak bisa mengatur dirinya sendiri akibatnya kunig telur bisa bisa miring ke kanan atau ke kiri. Kadang pula kalau mecahnya gak bener, kuning telur akan bercampur dengan putih telur. Ada juga suatu keadaan putih telur menghalangi kuning telurnya jadi gak kelihatan bulat utuh tapi melencong-lencong.

Menggoreng telur ada tekniknya lho. Kalau mau tahu pantengin terus ya Intan Tutorial. Eh baca maksudnya. Hehe

Cara 1
- Siapkan 1 buah telur

- Siapkan wajan penggorengan dan kompornya

- Siapkan 1 gelas air dan sendok

- Siapkan sutil

- Siapkan minyak goreng

- Siapkan 1 buah piring

Cara Memasak:
- Nyalakan kompor.

- Panaskan minyak yang sudah dimasukkan ke dalam wajan.

- Pecahkan telor di atas minyak yang sudah panas.

- Jika kuningnya di samping bisa digeser-geser wajannya supaya kuning telur bisa pindah tempat.

- Kemudian ambil 1 sendok air matang dan tuangkan ke atas kuning telur supaya cepat matang dan matangnya tidak kering.

- Balik secara perlahan-lahan menggunakan sutil.

- Tunggu sampai matang dan tiriskan.

- Letakkan di atas piring.

Cara 2
- Pisahkan kuning telur dan putih telur secara terpisah, sisihkan.

- Sementara itu nyalakan kompor gas.

- Ambil wajan penggorengan, dan masukkan minyak goreng secukupnya.

- Masukkan kuning telur duluan ketika minyak sudah panas.

- Kemudian disusul dengan kuning telur, letakkan pas di tengah putih telur supaya terlihat lebih mirip seperti mata sapi.

- Ambil sedok isi air dan taburkan pada kuning sapi agar cepat matang tapi gak kering. Cara ini untuk anda yang suka sama telur yang setengah matang.

- Tapi kalau anda suka telur yang kering dan kuning telur yang benar-benar matang, tekan saja kuning telur ke arah bawah supaya bisa cepat matang jadi gak cair di dalam.

- Setelah itu anda bisa balik pakai sutil supaya telur yang bagian bawahnya dan atasnya sama-sama matang. Tapi jangan sampai gosong ya karena telur matangnya cepat banget.

- Terakhir, angkat dan sajikan di atas piring dengan nasi hangat dan sambal.

Okay mungkin segitu dulu tutoriaal kali ini. Selamat mencoba dan semoga berhasil.. Kalau ada yang belum jelas bisa tanya di kolom komentar tapi jangan spam ya guys.

Semoga bermanfaat ya. Jangan lupa untuk berkunjung lagi. Sharelah ke teman anda jika artikel ini berguna. Terima kasih. :)

Baca Juga :

0 komentar:

Posting Komentar