Selasa, 22 Oktober 2019

Filled Under: ,

5 Cara Paling Cepat Menghilangkan Komedo di Hidung dan Wajah

Memang sangat menjengkelkan jika di wajah kita terdapat sebuah kotoran, jerawat, apalagi komedo. Walau tidak menyakitkan, tapi tetap saja mengganggu pemandangan cantik wajah kita.

Apalagi kalau mau ada acara besar, mau kencan, atau sekedar jalan - jalan membuat kita semakin tidak percaya diri.


Komedo walau sudah dibersihkan, emang suka datang lagi datang lagi. Udah kaya jelangkung aja, datang ga diundang.

Komedo putih, ada karena penumpukan sel kulit mati dan minyak yang berkumpul menjadi satu di pori - pori wajah.

Dan jika anda sering kali lupa membersihkan wajah, maka komedo yang ada akan bercampur dengan kotoran dan menjadi hitam.

Tenang ya iters, kalian bisa menghilangkan komedo dengan ke-lima cara di bawah ini:

1. Menggunakan masker wajah (1500 – 15.000)
Sekarang masker wajah sudah banyak ditemui. Anda bisa membeli masker wajah produk lokal di minimarket terdekat seperti Alfamart atau Indomart. Seperti masker wajah ovale, wardah, ponds, dan lain - lain.


Selain itu, anda juga bisa membelinya di toko kosmetik terdekat. Jika anda malas keluar rumah, anda bisa membelinya di toko online dengan harga yang lebih terjangkau.

Jika anda tidak ingin membuang uang, anda juga bisa kok memakai masker wajah alami. Seperti masker putih telur dan banyak lagi.

2. Vacum cleaner khusus pembersih komedo (65.000 – 700.000)

Alat modern yang satu ini sangat populer di kalangan perempuan. Karena seperti alat pembersih otomatis, vacum cleaner ini bisa menyedot semua komedo yang ada di wajah secara cepat.

Untuk soal harga memang lumayan mahal tapi mesin ini bisa dipakai untuk beberapa kali. Jadi harga segitu masih termasuk murah. Karena kita gak perlu lagi membersihkan dengan alat lain.

Caranya juga mudah yaitu hanya dengan membersihkan wajah menggunakan air hangat agar pori - pori terbuka.

Setelah itu gunakan dan nyalakan alat vacum ke bagian kulit yang berkomedo. Agar komedo bisa langsung disedot. Terakhir cucilah wajah anda dengan facial foam kesukaan anda.

Sekarang tinggal keringkan wajah anda dengan handuk lembut. Lihatlah kaca, dan anda tidak akan melihat komedo lagi. Bye bye komedo!

Selain dapat menyedot komedo, alat ini mempunyai beberapa manfaat lain yaitu menstimulasi peredaran darah pada wajah dan memperlancar sirkulasi darah yang dapat membawa efek positif bagi kulit. Sehingga kulit menjadi lebih cerah, dan putih.

Walau begitu ada pula kekurangan pada alat vacuum komedo ini. Dilansir dari Metro, seorang facialist dan aesthetician Andy Millward mengatakan bahwa penggunaan blackhead vacuum ini juga dapat menimbulkan luka pada pori-pori kulit, karena hisapan yang terlalu kuat.

Penghisapan komedo juga mengakibatkan bagian penting kulit lain yang ikut terhisap, seperti minyak natural, darah dan jaringan penting lainnya pada permukaan kulit kita yang dapat menyebabkan pelebaran pembuluh kapiler yang meninggalkan bekas merah pada kulit.

Dari kelebihan dan kekurangan di atas, apa anda masih mau mencoba?

3. Menggunakan plester komedo (14.000 ke atas)

Siapa sih yang gak tahu plester komedo ini? Bentuknya seperti hansaplas dengan cara kegunaan yang berbeda.

Plester komedo ini sangat disukai karena menghemat waktu dan mendatangkan kepuasan tersendiri ketika melihat hasil komedo yang terangkat di bekas tempelan plester tersebut.


Cara kerja plester komedo sangat sederhana yaitu dengan cara menghilangkan bagian terluar dari blackhead. Perekat akan menempel pada lapisan atas kulit, termasuk sebum dan menarik 'komedo' tersebut keluar dari tempatnya.

Saya biasanya sih menggunakan plester komedo Biore Pore Pack. Harganya cukup murah yaitu 14.000 dengan isi 4 plester komedo.

Plester ini nantinya yang ditempel di area berkomedo, dan yang paling banyak diserang komedo adalah hidung.

Jadi sebelum ditempel ke hidung, kita harus membasahi hidung kita dahulu agar bisa menempel. Setelah itu buka plester dan tempelkan dengan cara menekan – nekan agar bisa menempel kuat di hidung anda.

Setelah merekat keras, diamkan sampai 15 menit - 20 menit hingga merasa benar-benar kering, dan biasanya ditandai dengan bentuk plester sudah agak mengkerut.

Jika sudah waktunya. Maka cabut dengan keras, supaya komedo bisa terangkat semua dan gak ketinggal di hidung.

4. Dipencet sendiri pakai kuku tangan (Gratis)

Cara no 4 ini bisa dibilang adalah cara paling manual dan purbakala. Jadi anda tinggal menyiapkan tangan anda.

Pastikan anda mencuci tangan dahulu sebelum memencet komedo. Saya biasa melakukan ini pada hidung suami saya karena kalau keliatan itu jadi geli.

Caranya pun sangat simple, tinggal pencet pencet saja pori – pori di hidung anda, dan tekan sampai komedo keluar dengan sendirinya. Jika kesulitan melihatnya, pakailah cermin dan taruh di depan anda.

5. Pakai pinset alat pencapit dan penghilang komedo (3.000)

Kalau ini menurut saya adalah cara paling menyiksa. Saya kalau di rumah ga pernah pakai yang ini karena masih ada ke – empat cara di atas yang masih lebih enak.

Saya melakukan cara ini ketika melakukan facial wajah di salon – salon. Si mbak mbak salon itu selalu menggunakan pinset ketika mencabut komedo saya. Sakitnya itu kalau ditekan sampai kaya mau nangis aja. Dan setelah itu pasti wajah saya bentol – bentol karena bekas pinset itu.

Nah itulah ke 5 cara penghilang komedo. Anda mau pilih yang mana? Semoga bermanfaat ya. Jangan lupa untuk berkunjung lagi. Sharelah ke teman anda jika artikel ini berguna. Terima kasih. :)

Baca Juga :

0 komentar:

Posting Komentar