Rabu, 07 Juli 2021

Filled Under:

RESEP SAYUR LODEH TEMPE DAN KACANG PANJANG

Halo assalamualaikum semuanya.. Dikesempatan kali ini saya akan berbagi resep sayur lodeh tempe dan kacang panjang. Dan Ini bumbunya simple banget cuma diiris-iris aja.


RESEP SAYUR LODEH TEMPE DAN KACANG PANJANG


Untuk bahan-bahannya siapkan : 

Tempe 

Kacang panjang kurang lebih 10 lonjong (potong seperti biasa) 

Serai 2 batang (digeprek)

Lengkuas 1 ruas (digeprek)

2 lembar daun salam 

6 siung bawang putih 

8 siung bawang merah

Cabai merah besar tiga buah 

Santan instan 1 sachet 

500 ml air biasa


Untk cara membuatnya yaitu : 

- Pertama potong dulu Tempenya. Untuk potongan Tempenya terserah aja ya mau potongan dadu juga boleh ini sesuai selera aja 

- Bawang merah dan bawang putihnya juga cukup di iris-iris aja nggak perlu diulek jadi ini simpel banget dan mudah. 

- Jika ingin sayur lodeh nya agak pedes, bisa di ganti dengan cabe rawit ya. Tapi hasil pakai cabe merah besar ini supaya warna sayurnya agak cantik ada merah-merahnya gitu. Kalau nggak mau pakai cabe besar bisa diganti dengan wortel 

- Lalu tumis dulu bawang merah dan bawang putihnya sampai harum dan agak kekuningan 

- Kemudian masukkan Tempenya dan tumis-tumis sebentar biar Tempenya menyerap minyak  

- Kemudian tambahkan setengah liter air atau 500 ml 

- Kemudian masukkan daun salam, dan serei yang sudah di geprek sama lengkuasnya yang sudah digeprek juga 

- Biarkan sampai airnya mendidih dan masukkan kacang panjangnya dengan cabai merah besarnya. 

- Aduk sampai rata dan jangan lupa diberi bumbu garam, sedikit gula dan kaldu ayam bubuk jika mau dan juga santan instan 

- Bila sudah tercampur rata, biarkan sampai kuahnya mendidih kembali dan kacang panjang juga agak sedikit lunak tapi jangan sampai terlalu lunak ya. 

- Jika sudah mendidih kuahnya dan kacang panjang sudah sedikit berubah warna, bisa di dangkat yang siap disajikan.

- Nah sayur lodeh tempe dan kacang panjangnya udah matang dan siap ditaruh dimangkok lalu siap dihidangkan. Selamat mencoba dirumah semoga berhasil ya.

 

Semoga bermanfaat ya. Jangan lupa untuk berkunjung lagi. Sharelah ke teman anda jika artikel ini berguna. Terima kasih. :)

Baca Juga :

0 komentar:

Posting Komentar