Senin, 21 Juni 2021

Filled Under:

RESEP IKAN MUJAER GORENG TEPUNG BUMBU PEDAS

Halo Assalamualaikum semuanya, Disini saya akan Membagikan resep ikan mujaer goreng tepung Bumbu Pedas yang super ptaktis, mudah dan tentunya enak. 


RESEP IKAN MUJAER GORENG TEPUNG BUMBU PEDAS


Langsung saja, Bahan-bahan yg diperlukan adalah:

Ikan mujaer 

Setengah Jeruk Lemon 

60 Gram tepung terigu 

5 Sendok makan kecap ikan 

100 gram gula jawa 

100 gram air asam jawa 

1 sendok makan bawang putih yang di cincang

1 Sendok makan batang daun bawang yang di cincang

15 cabe keriting

3 sendok makan sambal 

 

Untuk langkah-langkah membuatnya yaitu : 

- Pertama-tama, iris permukaan ikan pada 3 bagian agar bumbu terserap lebih rata

- Lalu baluri ikan dengan jeruk lemon, setelah itu baluri dengan tepung bumbu

- Untuk ikannya kalian bisa menggunakan ikan apa saja namun kali ini saya menggunakan ikan mujaer.

- Setelah itu, siapakan minyak sayur dalam wajan yg besar dan siram pinggiran wajan dengan minyak, agar tepung tidak lengket pada wajan saat minyaknya panas. 

- Goreng ikan, dan siram permukaan ikan dengan minyak. Setelah 3 menit digoreng, balikan ikan dan goreng lagi. Goreng hingga warna ikan kuning kecoklatan kira-kira 6 hingga 7 menit 

- Nah sekarang, buat bumbu pedasnya. Didalam panci teflon tambahkan 2 sendok makan minyak. Lalu kita goreng bawang putih dan daun bawang hingga harum. Setelah harum, kita masukan cabe merah keriting dan juga sambalnya.

- Lalu berikan air sedikit, kira-kira 100 ml air.

- Setelah semua bahan sudah tercampur, masukan gula jawa dan masak hingga larut.

- Terakhir masukan air asam jawa dan juga kecap ikannya. Aduk terus hingga bumbu mendidih kira-kira 1 sampai 2 menit 

- Terakhir tuangkan bumbu pedas keatas ikan yg sudah digoreng. 

- Setelah matang, angkat dan Hidangkan dengan nasi hangat dan juga lalapan. Bumbu pedas ini menghasilkan cita rasa yg berbeda beda ada manis, asam, gurih dan sangat pedas. Selamat mencoba dirumah semoga berhasil ya.

 

Semoga bermanfaat ya. Jangan lupa untuk berkunjung lagi. Sharelah ke teman anda jika artikel ini berguna. Terima kasih. :)

Baca Juga :

0 komentar:

Posting Komentar