Rabu, 21 April 2021

Filled Under:

Membuat Frozen Food Untuk Bulan Ramadhan

Hai semua Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh di Artikel kali ini aku mau bikin frozen food ya,, masih dalam rangka spesial Ramadan. aku Akan bikin rolade daging sapi ini cocok sekali untuk menu sahur nanti bisa kita goreng atau di semur atau di rolade asam manis enak banget. gimana mau tahu cara aku bikinnya dan bahannya apa saja baca terus ya Artikelnya sampai selesai.


Disini aku akan menginfokan bahan untuk membuat kulit.

 

Bahan Kulit

 

·       3 butir Telur

·       1 sdm tepung maizena

·       ¼ sdt garam

·       5 sdm air

 

Bahan Isian

 

·       500 gr daging sapi

·       1 butir telur

·       5 sdm tepung roti

·       4 siung bawang putih

·       1 buah bawang bombai

·       2 siung bawang putih

·       ½ sdt ketumbar bubuk

·       2 batang daun bawang

·       1 sdt kaldu bubuk

·       1 sdt gula

·       ½ sdt garam

·       1 sdt lada bubuk

·       ¼ buah pala

 

Cara membuatnya

 

·         Pertama kita akan buat kulitnya dulu ini kita siapkan wadah lalu pecahkan 3 butir telur

·         Tambahkan 1 SDM tepung maizena

·         Tambahkan sedikit garam

·  Kemuadian masukkan air 5 SDM, lalu kita aduk hingga tercampur rata ya sampai tidak ada yang mengumpal.

·       Tuang sedikit minyak ke dalam teflon lalu ratakan dengan tisu ya, kalau sudah panas  akan kita masukkan telurnya tapi jangan lupa dikocok dulu ya telurnya, kita bagi menjadi 3 bagian supaya nanti jadinya 3 lembar.

·      Kita tunggu hingga matang kalau sudah kering, bisa langsung diangkat ya jadi nggak dibolak-balik langsung aja kita keluarkan.

·    Lakukan seperti tadi hingga telurnya habis. Beri lapisan setelah kulit telur yang sudah matang agar tidak menempel, Untuk melapisi nya Ini aku beri daun pisang ya supaya nggak lengket.

 

 

Cara membuat Isian

 

·  Sekarang aku akan haluskan dulu bawang putih, pala dan sedikit garam kemudian kita blender hingga halus.

·  Setelah halus sekarang akan aku tumis, Panaskan sedikit minyak tumis hingga harum Setelah bumbunya harum.

·    Masukkan bawang bombay yang sudah kita cincang kasar ini kita tumis ya hingga layu.

·  Kemudian masukkan juga daun bawang yang sudah kita potong kecil ya ini kita tumis lagi Hingga daun bawangnya juga layu ya kalau sudah kompornya kita matikan kita sisihkan dulu.

·  Sekarang aku akan haluskan daging sapinya masukkan ke dalam blender tambahkan 1 butir telur lalu ini kita haluskan.

·     Setelah itu masukkan bawang goreng, kaldu bubuk, ketumbar bubuk dan lada bubuk masukkan juga gula dan garam, tepung roti.

·         Jangan lupa bumbu bawang bombay dan daun bawang yang sudah kita tumis tadi ya

·         kita masukkan juga ini kita haluskan lagi Hingga dagingnya benar-benar halus.

·         Ambil satu lembar kulit kemudian kita beri daging ini dagingnya juga nanti dibagi 3 sama rata. supaya rolladenya juga besarnya sama. kemudian kita ratakan  untuk di bagian pinggirnya ini sengaja aku lebih kan supaya nanti kita mudah ya pembungkusnya

·         Gulung perlahan supaya kulitnya nggak sobek, kita sambil tekan-tekan supaya padat

·         Kemudian Siapkan daun pisang secukupnya yang terlebih dahulu sudah kita Panaskan di atas kompor kemudian kita ambil gulungan rolladenya. bagian ujungnya tekan-tekan sedikit ya kemudian kita gulung lalu ujungnya ini aku lipat sambil ditekan, kemudian kita sematkan ya menggunakan tusuk gigi, lakukan juga untuk di bagian Sisi kirinya lakukan hingga selesai.

·         Lalu siapkan kukusan kemudian ini kita masukkan, kukus selama lebih kurang 30 menit, setelah 30 menit rolladenya sudah matang. bisa kita angkat. ini daun pisangnya akan aku buka,

·         Keluarkan rolladenya, tiriskan hingga suhunya turun. kalau sudah dingin sudah bisa kita potong ya sesuai selera,

 

 

 

Rollade ini nanti bisa diolah lagi disemur atau digoreng di saus asam manis juga enak. disimpan di freezer ini awet banget bisa tahan berminggu-minggu. Jadi kita bisa simpan untuk stok selama bulan ramadan.

gimana Udah kan kalau kalian penasaran dengan rasanya kalian bisa sendiri dirumah ya. Mau makan enak enggak harus beli mahal kalian bisa membeli bahan-bahannya di dekat rumah kalian, bahanya pun sangat mudah di jumpai. semoga bermanfaat terima kasih 

 








Semoga bermanfaat ya. Jangan lupa untuk berkunjung lagi. Sharelah ke teman anda jika artikel ini berguna. Terima kasih. :)

Baca Juga :

0 komentar:

Posting Komentar